Baca ini, Sebelum Kamu Transaksi Bitcoin di Whatsapp

Rizki Lutfhi
Rizki Lutfhi
2 menit baca
Bagikan
Baca ini, Sebelum Kamu Transaksi Bitcoin di Whatsapp
S14
S16
S18
S20

Jelajahcoin.me – Pengumuman bahwa anak perusahaan Facebook, yaitu WhatsApp yang sekarang bisa dipakai untuk transaksi bitcoin merupakan kabar yang cukup menggembirakan.

Whatsap menggunakan sistem robot Lite.im buatan Zulu Republic untuk merespon pengguna secara otomatis dan membaca data yang diinginkan pengguna.

Tim Jelajahcoin sendiri sudah melakukan percobaan untuk bot transaksi bitcoin di Whatsapp dan kami akui hal ini terlihat berhasil, terkecuali untuk sistem verifikasi email yang berguna untuk melakukan penarikan bitcoin.

Setelah memasukan kode verifikasi tidak ada balasan apapun tentang saldo bitcoin yang kami miliki bisa di tarik ke dompet lokal seperti indodax.

Kemungkinan besar Bot mengatur sistem minimal penarikan untuk itu, akan tetapi tidak ada penjelasan sama sekali tentang hal itu.

Masalah Lainnya, Bot Whatsapp sering tidak bisa membaca data dengan benar.

Seperti contoh, Bot akan menyebutkan kita tidak memiliki saldo bitcoin, namun ketika di cek saldo sudah bertambah.

Keamanan Whatsapp Yang Rapuh

Masalah Ini adalah salah satu pertimbangan terbesar untuk kamu yang ingin melakukan transaksi bitcoin di Whatsapp.

Whatsapp memiliki kekuatan keamanan yang cukup diragukan, karena kemarin-kemarin tim Whatsapp sendiri mengakui bahwa server-nya diretas yang mengakibatkan 1,5 Miliar perangkat harus terinfeksi.

Dari data yang didapat, 1,5 Miliar perangkat terinfeksi oleh virus Spyware yang dikirim oleh group asal Israel yaitu NSO Group.

Virus spyware sendiri mampu melakukan panggilan telpon secara otomatis tanpa diketahui pengguna, dan bahkan tanpa ada notifikasi sama sekali.

Hal yang ditakutkan adalah, jika nanti Spyware mampu menyadap data isi pesan pengguna yang bisa menimbulkan pencurian data seperti, Kata sandi, Alamat bitcoin, Private Key, dan Pin yang dibuat korban.

Karna pada dasarnya bot Lite.im bekerja layaknya percakapan text biasa di Whatsapp.


Kamu bisa pertimbangkan hal itu sebelum bertransaksi bitcoin di Whatsapp, kami tidak merekomendasikan kamu untuk bertransaksi sekarang.

Sebelum adanya pengumuman akan penambahan kekuatan sistem keamanan Whatsapp, dan jaminan keamanan bagi pengguna.

Yang ditakutkan adalah terkontrolnya secara penuh perangkat kamu oleh orang lain, yang bisa mengakibatkan hal yang tidak diinginkan nantinya.